Website Resmi Sekolah Tinggi Agama Islam Umar Bin Khattab Ujung Gading

Penandatanganan MoU STAI-UBK Ujung Gading dengan BAWASLU Pasaman Barat

Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam Umar Bin Khattab Ujung Gading  Marwan Lubis, MH Menandatangani MoU antara Sekolah Tinggi Agama Islam Umar Bin Khattab Ujung Gading dengan BAWASLU Kabupaten Pasaman Barat ketua Kordinator Divisi Sumber Daya Manusia, Data dan Informasi  Emra Patria, ST tentang Nota Kesepahaman dan Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Pemilu Serentak Tahun 2024 di Aula Sekolah Tinggi Agama Islam Umar Bin Khattab Ujung Gading.

Ketua STAI-UBK Ujung Gading Marwan Lubis, MH, dalam sambutanya menyampaikan bahwa MoU dengan Bawaslu merupakan yang pertama kalinya. Beliau juga menyampaikan harapan dengan adanya kerjasama ini semoga memberikan manfaat untuk berbagai pihak.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua BAWASLU Emra Patria, ST menyampaikan, MoU ini merupakan pertama kali dengan STAI-UBK Ujung Gading semoga dengan adanya kerja sama Bawaslu dengan STAI-UBK dapan memberi manfaat bagi kedua belah pihak.

Selanjutnya Aditia Pratama, S. PdI  Anggota BAWASLU Bagian Kordinator Divisi Pengawasan Hubungan Masyarakat dan Hubungan Antar Lembaga   juga menyampaikan, MoU ini pada dasarnya terdapat dua tema besar. Yang pertama, mengenai Partisifasi mahasiswa, Masyarakat  juga dan yang kedua mengenai implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Dengan adanya perjanjian kerjasama ini, diharapkan partisipasi dari pihak STAI-UBK Ujung Gading merupakan bagian dari kontribusi dan dedikasi STAI-UBK dalam rangka ikut berperan serta secara aktif mengawal dan mengawasi  jalanya pesta demokrasi.  Kerjasama ini terkait pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat dalam pengawasan partisipatif Pemilihan Serentak Tahun 2024.

Tinggalkan komentar